Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Jalin Kerjasama, Fakultas Ekonomi Bisnis UNIKI Gelar Benchmarking di Dua Kampus Terbesar Medan

Sabtu, 24 Desember 2022 | 23:32 WIB Last Updated 2022-12-24T16:33:45Z

Jalin Kerjasama, Fakultas Ekonomi Bisnis UNIKI Gelar Benchmarking di Dua Kampus Terbesar Medan
 Foto : Tim FEB UNIKI menggelar foto bersama dengan Tim FEB UNPRI dan UMSU

Detikacehnews.id | Medan - Dalam rangka implementasi MoU atau jalin kerjasama, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) menggelar kegiatan Benchmarking di dua kampus terbesar Medan, Sumatera Utara.

Hal ini dikatakan oleh Dekan FEB UNIKI, Dr. Syarifuddin, M.Si saat dikonfirmasi awak media detikacehnews.id via WhatsApp, Sabtu, (24/12/2022).

"Benar, kami dari FEB UNIKI menggelar kegiatan Benchmarking di dua kampus terbesar Medan," ujarnya.

Dr. Syarifuddin menjelaskan kampus yang dikunjungi yaitu Universitas Prima Indonesia (UNPRI) yang beralamat di Jalan Ayahanda Nomor 68 A Lantai 20, Medan. Dan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) pada tanggal 14-15 Desember 2022.



Ia menambahkan kegiatan Benchmarking ini bertujuan untuk melakukan penjajakan pelaksanaan MoA antara Prodi Manajemen dan Prodi Akuntansi serta melakukan Studi Banding dokumen akademik dan implementasi MBKM.

Adapun Tim Benchmarking UNIKI dibawah kepemimpinan Dr. Syaripuddin M.Si terdiri dari Wakil Dekan, Fatimah Zuhra S.E. M.Si, Ketua SPMI FEB, Bapak Koko Bustami, Ketua Program Studi Akuntansi, Murni S.E. M.Si dan Ketua Program Studi Manajemen, Mai Simahatie, S.E. M.M.

Kehadiran Tim dari UNIKI disambut baik oleh pihak Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNPRI dibawah kepemimpinan Dekan, Cut Fitri Rostina. S.E. M.M dan Wakil Dekan III, Fenny Krisna Marpaung S.E. M.Si.

Pelaksanaan Bechmarking di UNPRI turut melihat sarana dan prasarana yang dimiliki UNPRI. Pihak UNPRI juga banyak menjelaskan tentang bagaimana pelaksanaan implementasi MBKM Mandiri yang dilaksanakan oleh UNPRI.

Sebelumnya, implementasi MoU UNIKI dan UNPRI juga terdapat pada bidang pendidikan, yaitu beberapa Dosen UNIKI sedang mengambil Program Doktor atau S3 jurusan Manajemen di UNPRI.

Selanjutnya, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKI juga melakukan Benchmarking pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMSU yang diawali dengan dilakukannya MoA antara Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIKI Prodi Manajemen dan Akuntansi dengan UMSU pada prodi yang sama.

Peresmian MoA ditanda tangani langsung oleh Dekan FEB UMSU, Januri S.E. M.M. M.Si yang didampingi oleh Dr. Ade Gunawan, SE., M.Si selaku Wakil Dekan FEB UMSU.

"Banyak ilmu dan pembelajaran yang diberikan oleh pihak UMSU dalam menghadapi akreditasi, dimana akreditasi program studi Akuntansi dan Manajemen UMSU terakreditasi A," tutur Dr. Syarifuddin.

Salah satu dari rencana tindak lanjut MoU kedua belah pihak, UMSU memberikan Penawaran Kerjasama Co-Host MICEB 2023 kepada pihak UNIKI dalam agenda “Medan International Confrence on Economic and Business (MICEB) 2023” yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara.

"Insya Allah kegiatan Co-Host MICEB 2023 akan dilaksanakan pada Kamis, 26 Januari 2023 pukul 08.00 WIB di Gedung Auditorium Utama UMSU," ucapnya.