Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Delegasi Aceh Lulus 10 Besar Proposal Project

Minggu, 16 Oktober 2022 | 21:19 WIB Last Updated 2022-10-16T14:19:09Z

Delegasi Aceh Lulus 10 Besar Proposal Project

 

Detikacehnews.id | Bireuen - Proposal Project delegasi Provinsi Aceh yang mengusung tema ekonomi kreatif masuk 10 Besar pada acara Festival Pemuda 2022. Setelah melalui rangkaian seleksi dari 34 Provinsi, Aceh lolos 10 besar yang diumumkan melalui akun instagram @pemudaorid.

Proposal ini akan di presentasikan didepan dewan juri dan akan dipilih 5 proposal terbaik dan akan didanai dalam pelaksanaan poject tersebut. Kegiatan akan diadakan di Surabaya pada tanggal 13-17 November mendatang.

"Saya selaku korwil sangat bersyukur aceh bisa masuk 10 proposal project. Kami dari delegasi aceh akan berusaha maksimal untuk bisa masuk 5 besar dan kegiatan yang telah kami tuangkan di proposal bisa terealisasikan," ungkap Rahmat Saputra sebagai korwil aceh.

Rahmat juga meminta doa dan dukungan dari semua pihak agar aceh bisa masuk 5 besar seperti tahun 2019 pada ajang yang sama. "Pada tahun 2019, alhamdulillah aceh masuk 5 project terbaik, semoga tahun ini juga bisa".

Festival Pemuda merupakan sebuah wadah, yang menargetkan para pemuda dari seluruh pelosok Nusantara dengan bimbingan para ahli serta tokoh nasionalis, agamis dan budayawan akan menjunjung prinsip meluas, terus-menerus dan melibatkan semua pihak, baik dari aspek penyelenggaraannya maupun manfaat atau dampak hasil pelaksanaannya.

Festival Pemuda tahun ini diikuti oleh 34 provinsi dan setiap provinsi diri dari 1 orang korwil dan 4 orang peserta. Delegasi terpilih dari provinsi Aceh Rahmat Saputra Pascasarjana Universitas Almuslim (Korwil), Salsabila Zalthie Universitas Almuslim, Zulfina Universitas Malikussaleh, Ridwan Sahputra UIN-Arraniry Banda Aceh, Imam Muslim Universitas Muhammadiyah Aceh