Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Puluhan Pengusaha Muda dan Kontraktor Bireuen Gelar Temu Ramah dengan Mukhlis Takabeya

Minggu, 19 Mei 2024 | 17:59 WIB Last Updated 2024-05-19T10:59:59Z

Puluhan Pengusaha Muda dan Kontraktor Bireuen Gelar Temu Ramah dengan Mukhlis Takabeya
Foto bersama H. Mukhlis dengan pengusaha muda dan kontraktor Bireuen

Detikacehnews.id | Bireuen - Puluhan pengusaha muda dan kontraktor dalam lingkup Kabupaten Bireuen menggelar temu ramah dengan Direktur Umum PT. Takabeya Perkasa Group, H. Mukhlis, SH di kediamannya, Minggu, (19/5/2024).


H. Mukhlis akrab disapa Mukhlis Takabeya yang sedang diisukan hangat diusung oleh masyarakat menjadi Calon Bupati Bireuen tersebut menyambut baik dan menerima kedatangan perwakilan pengusaha muda di kediamannya.


"Luar biasa kehadiran dari rekan pengusaha muda dan juga kontraktor Bireuen. Tentu ini menjadi wadah silaturahim yang baik," ujarnya.


Kegiatan yang dihadiri oleh puluhan pengusaha muda tersebut dimulai dengan jamuan makan malam lalu dilanjutkan dengan diskusi hangat dan tukar pendapat perwakilan pengusaha muda dengan H. Mukhlis.


Munzir, koordinator pengusaha muda asal Juli Mee Teungoh menuturkan kegiatan berjalan lancar walau cuaca hujan, banyak rekan-rekan pengusaha yang berhadir dan berdialog dengan H. Mukhlis.


Pengusaha bidang pertanian asal Juli tersebut juga menjelaskan bahwa kegiatan ini sebenernya inisiasi rekan-rekan pengusaha muda yang diapresiasi positif H. Mukhlis. Kegiatan ini sebenarnya membantah isu bahwa aktifitas usaha Haji menekan banyak pengusaha kecil atau pengusaha muda di Kabupaten Bireuen.


Dalam dialog H. Mukhlis menuturkan bahwa “saya pribadi begitu senang melihat semangat usaha anak-anak muda yang malam ini berkumpul, Insya Allah kita dengarkan dan carikan solusinya bersama."