Notification

×

Iklan

Iklan


Tag Terpopuler

FKIP Universitas Almuslim Jalin Kerja Sama Internasional dengan Sekolah Indonesia Kuala Lumpur

Rabu, 14 Mei 2025 | 18:09 WIB Last Updated 2025-05-14T11:26:48Z

Dekan FKIP Universitas Almuslim, Dr. Sari Rizki, M.Psi foto bersama Kepala Sekolah SIKL, Friny Napasti, S.Pd., M.Pd. didampingi guru SIKL dan Wakil Rektor III Universitas Almuslim.



Detikacehnews.id | Kuala Lumpur – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Almuslim (Umuslim) Bireuen, Aceh terus meneguhkan langkahnya menuju universitas unggul dan berdaya saing global. Salah satu momen penting yang menandai komitmen tersebut adalah penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara FKIP Universitas Almuslim dan Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL), Malaysia, yang berlangsung pada Rabu, 14 Mei 2025.


Penandatanganan MoA ini dilaksanakan langsung di ruang rapat Sekolah Indonesia Kuala Lumpur yang berlokasi di Lorong Tun Ismail, Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur, Malaysia. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Dekan FKIP Universitas Almuslim, Dr. Sari Rizki, M.Psi., dan disambut hangat oleh Kepala Sekolah SIKL, Friny Napasti, S.Pd., M.Pd., yang telah memimpin SIKL sejak tahun 2022.




MoA ini juga turut disaksikan oleh Wakil Rektor III Universitas Almuslim, Dr. drh. Zulfikar, M.Si., yang selama ini aktif mendukung pengembangan kerja sama internasional kampus. Kehadiran para pejabat kampus dalam forum ini menunjukkan keseriusan Universitas Almuslim dalam memperluas jejaring akademik lintas negara.


Dalam sambutannya, Dr. Sari Rizki menyampaikan bahwa penandatanganan nota kesepahaman ini menjadi tonggak penting bagi FKIP Umuslim dalam membangun kolaborasi internasional, khususnya dalam bidang pengabdian masyarakat oleh mahasiswa dan dosen. “Ini bukan hanya tentang dokumen kerja sama, tapi tentang masa depan mahasiswa kami dan kontribusi nyata bagi pendidikan anak-anak Indonesia di luar negeri,” ujarnya.


Adapun poin utama dalam MoA tersebut adalah kesepakatan untuk melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang melibatkan mahasiswa dan/atau dosen dari FKIP Universitas Almuslim di lingkungan Sekolah Indonesia Kuala Lumpur. Bentuk kegiatan yang direncanakan antara lain pembelajaran kreatif, pelatihan guru, pendampingan psikososial, hingga penguatan literasi dan numerasi bagi siswa SIKL.


Sementara itu, Kepala SIKL Friny Napasti menyambut baik kerja sama ini dan menyatakan bahwa pihaknya terbuka untuk berbagai bentuk kolaborasi yang dapat meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak Indonesia di Malaysia. “Kami percaya FKIP Umuslim punya kapasitas dan semangat yang kuat untuk berkontribusi secara langsung di lingkungan SIKL,” tutur Friny.


MoA ini sekaligus menjadi payung hukum untuk membuka peluang program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) mahasiswa FKIP di luar negeri, memperkaya pengalaman akademik dan wawasan global mahasiswa, serta mempererat hubungan antara institusi pendidikan Indonesia di dalam dan luar negeri.


Dengan MoA ini, Universitas Almuslim kembali menunjukkan konsistensinya dalam menjalankan visi sebagai universitas yang unggul dan berdaya saing global. Kerja sama ini juga diharapkan menjadi langkah awal dari berbagai program kolaboratif lainnya yang akan mendorong peningkatan mutu pendidikan dan memperluas dampak sosial kampus hingga ke komunitas diaspora Indonesia.


Penandatanganan MoA FKIP Umuslim dengan SIKL adalah bukti bahwa pendidikan tidak mengenal batas geografis. Dari Bireuen ke Kuala Lumpur, semangat pengabdian dan kolaborasi terus menyala demi menciptakan generasi Indonesia yang cerdas, berkarakter, dan siap bersaing di tingkat global.