Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Presma Unaya Aceh Terpilih Sebagai Koordinator BEM Nusantara

Sabtu, 18 Juni 2022 | 07:15 WIB Last Updated 2022-06-18T00:16:50Z
Detikacehnews.id
Banda Aceh| Badan Eksekutif Mahasiswa Nusantara (BEMNUS) Menggelar Musyawarah Nasional (Munas) ke-XIII di gedung Youth Center Yogyakarta. 

Dalam hasil Musyawarah tersebut terpilih secara aklamasi yaitu Presiden Mahasiswa (Presma) Universitas Abulyatama Aceh, Muhammad Khalis sebagai Koordinator Badan Eksekutif Mahasiswa Nusantara.

Setelah terpilih, Khalis mengatakan amanah yang diberikan kepadanya merupakan suatu tanggung jawab bersama.

"Ini merupakan tanggung jawab kita bersama dalam mengawal isu-isu baik di daerah maupun di pusat yang tujuannya untuk kepentingan kemajuan suatu daerah" ungkapnya. Kamis, 16 Juni 2022.

Disamping ia juga berharap kepada rekan rekan presiden mahasiswa yang tergabung di bawah naungan Bemnus Aceh agar dapat berkontribusi khusunya untuk Universitas di daerah masing - masing. 

"Saya juga selaku Korda Aceh siap menjadi indikator utama terhadap Universitas teman-teman  dalam melaksanakan suatu kegiatan yang sifatnya meningkatkan elektabilitas mahasiswa serta grade Universitas" ujar Korda Bemnus ini.

Akhir penyampaiannya, Muhammad Khalis mengajak seluruh presiden Mahasiswa yang tergabung di dalam Bem Nusantara untuk saling menghilangkan ego masing-masing.

"Mari kita satukan persepsi untuk menuju Bem Nusantara Aceh yang sejahtera. Hidup Mahasiswa" tutup Koordinator Baru Bem Nusantara dengan penuh semangat.(*)