Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

46 Mahasiswa Pascasarjana IAIN Lhokseumawe Ikuti Yudisium Angkatan XIII

Sabtu, 18 Maret 2023 | 17:59 WIB Last Updated 2023-03-18T10:59:49Z

46 Mahasiswa Pascasarjana IAIN Lhokseumawe Ikuti Yudisium Angkatan XIII
Foto bersama mahasiswa Pascasarjana IAIN Lhokseumawe usai mengikuti Yudisium Strata 2 Angkatan XIII

Detikacehnews.id | Lhokseumawe - Sebanyak 46 mahasiswa Pascasarjana IAIN Lhokseumawe mengikuti Yudisium Strata 2 Angkatan XIII di Aula Lantai 3 kampus setempat yang berlokasi di Lancang Garam, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Sabtu, (18/3/2023).

Hal ini sesuai pantauan awak media yang meliput langsung kegiatan tersebut.

Ketua pelaksana kegiatan yang juga menjabat Wakil Direktur Pascasarjana IAIN Lhokseumawe, Dr. Almuhajir, S.Ag., M.A dalam laporannya menyebutkan bahwa ada 46 mahasiswa dari berbagai jurusan yang sudah siap menyelesaikan sidang tesis dan hari ini berhak untuk mengikuti Yudisium, diantaranya 3 orang dari jurusan Hukum Keluarga Islam (HKI), 6 orang dari jurusan Komisi Penyiaran Islam (KPI), 3 orang dari jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI), dan 34 orang dari jurusan Manajemen Pendidikan Islam (MPI).

"Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dan semua mahasiswa yang hari ini mengikuti Yudisium telah dikukuhkan oleh Direktur Pascasarjana secara resmi," ujarnya.

Dr. Almuhajir berpesan kepada mahasiswa yang hari ini resmi menyandang gelar magister agar selalu mencerminkan sikap dan perilaku sebagai seorang yang dapat memberikan contoh teladan baik melalui toga aspek, yaitu kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional, dan kecerdasan spiritual.

Menurutnya, inilah hal yang penting yang harus dimiliki oleh setiap orang yang sudah menyelesaikan studinya, apalagi sudah ditingkat magister.

Foto bersama Wakil Rektor I, Direktur dan Wakil Direktur serta Ketua Prodi dalam lingkup Pascasarjana IAIN Lhokseumawe

Sementara itu, Direktur Pascasarjana IAIN Lhokseumawe, Syahrizal, M.Ag., Ph.D dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada mahasiswa yang baru saja mengikuti Yudisium Strata 2 Angkatan XIII.

Ia berharap agar mahasiswa yang baru saja resmi menyandang gelar magister dapat menjaga selalu nama almamater kampus dimana pun berada dengan selalu menjadikan diri bermanfaat bagi lainnya melalui ilmu yang sudah didapatkan.

"Selamat bagi Bapak/Ibu yang sudah resmi menyandang gelar magister. Semoga ilmu yang didapatkan membawa manfaat dan tetap jaga selalu almamater kampus dimana pun berada," ujarnya.

Kegiatan Yudisium Strata 2 Pascasarjana IAIN Lhokseumawe berjalan lancar yang diakhiri dengan sesi foto bersama mahasiswa dan pihak civitas akademika kampus.

Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Wakil Rektor I IAIN Lhokseumawe, Dr. Iskandar, M.Si., Direktur dan Wakil Direktur Pascasarjana IAIN Lhokseumawe, Ketua Prodi dan Sekretaris Prodi dalam lingkup Pascasarjana IAIN Lhokseumawe, dan tamu undangan lainnya.